Pertemuan 5 _ Soflink dan Hardlink

I. Jawaban Laporan

1. Jelaskan pengertian dan fungsi umask dan chmod dalam sistem operasi linux (centos)!

 - Umask adalah perintah yang menentukan pengaturan topeng yang mengontrol bagaimana izin file ditetapkan untuk file yang baru dibuat. Ini juga dapat mempengaruhi bagaimana izin file diubah secara eksplisit. umask juga bisa merujuk ke fungsi yang mengatur topeng, atau itu bisa merujuk ke topeng itu sendiri, yang secara resmi dikenal sebagai topeng pembuatan mode file . Topeng adalah pengelompokan bit , yang masing-masing membatasi bagaimana izin terkait ditetapkan untuk file yang baru dibuat. Bit dalam mask dapat diubah dengan menjalankan perintah umask. 

Fungsi Umask : untuk memberikan hak akses pada sebuah file atau folder didalam sistem operasi Linux.


- Chmod adalah perintah yang digunakan untuk mengatur perizinan file dan folder (direktori). CHMOD singkatan dari CHange MODe.


Fungsi Chmod : untuk mengatur hak akses atau permission terhadap suatu file/direktori kepada user, group dan other. Kegunaan chmod hampir sama dengan perintah attrib pada DOS.



2. Berikan contoh cara penggunaan umask dan chmod!


- Umask 
Nilai-nilai oktal yang dapat digunakan untuk mengatur hak akses atas file:
0 – Read, Write, Execute (rwx)
1 – Read and Write (rw-)
2 – Read and Execute (r-x)
3 – Read only (r -)
4 – Write and Execute (wx)
5 – Write only (-w-)
6 – Execute only (- x)
7 – No permissions (—)
1. menentukan izin akses awal pada saat file atau direktori dibuat
  • $ touch f1
  • $ ls-lf1     
2. melihat umask
  • $ umask
3. modifikasi nilai umask
  • $ umask 027
  • $ umask
  • $ touch f2
  • $ mkdir
  • $ ls-l
  • $ umask 077
- Chmod 
  • Menambahkan Perizinan Tunggal Untuk File/Direktori
          Mengubah izin untuk satu set. Simbol berarti memberi izin. Misalnya contoh di bawah ini memberi izin execute untuk user.
         $ chmod u+x namafile

  • Menambah Perizinan Ganda Untuk File/Direktori
          Sama seperti sebelumnya, kita bisa memberi izin ganda untuk sebuah file/direktori. Contoh command nya seperti di bawah ini.
         $ chmod u+r, g+w namafile
  • Menghapus Perizinan Dari File/Direktori
          Contoh menghapus perizinan read dan write untuk user.
         $ chmod u-rx namafile
  • Mengubah Perizinan Untuk Semua Pengguna Pada File/Direktori
           Yang dimaksud semua pengguna adalah user, group, dan other.
          $ chmod a+x namafile
  • Membuat Prizinan Suatu File Yang Sama Dengan File Lain
          $ chmod –reference=file file2
  • Menerapkan Perizinan Untuk Semua File Di Bawah Direktori
          Menggunakan opsi -R untuk mengubah izin rekursif seperti di bawah ini:
         $ chmod -R 755 directory-name/
  • Mengubah Perizinan Execute Hanya Pada Direktori (Bukan File)
           Pada suatu direktori seringkali terdapat beberapa subdirektori dan file, nah perintah ini hanya untuk subdirektori nya saja.
          $ chmod u+X
3. Jelasan perbedaan umask dan chmod!
  1. Setting menggunakan perintah “chmod”
    • perintah “chmod” bisa dilakukan dengan menggunakan huruf dan angka
    • jika huruf kita menggunakan : “r”,”w”,”x”.
    • namun jika angka  “r” bernilai  4, “w” bernilai 2 ,dan “x” bernilai 1
    • format setting jika menggunakan huruf
      ex : chmod u=rwx,g=wx,0=x linux.txt (linux.txt adalah nama file)
      itu berarti kita merubah hak akses untuk “u”(user) menjadi rwx(read,write,dan execute). “g”(Grup) menjadi “wx”(hanya dapat Write dan Execute) “o”other “x” (execute) hanya dapat mengeksekusi. hak akses dapat diubah sesuai kebutuhan kita.
    • format setting dengan angka :
      ex : chmod 777 linux.txt (kita merubah hak akses dari file linux.txt menjadi “rwx”) yang berarti user,grup,dan other dapat mengakses read,write,dan execute
    • mengapa bisa 777 ?
      karena nilai r=4,w=2,x=1 maka kita tambahkan semua angkayang ada. jika hanya 743 artinya user “rwx” , grup hanya “r” , dan other “wx” .
  2. setting menggunakan perintah “umask”
    • format setting : umask (space) angka_yang_diinginkan.
      ex : umask 777 artinya kita membuat hak akses menjadi rwx untuk seluruh folder maupun file.
  3. perbedaan “chmod” dan “umask”
    • “chmod” digunakan untuk merubah hak akses terhadap file atau folder tertentu saja.
    • “umask” digunakan untuk merubah hak akses secara keseluruhan baik itu folder(directory) ataupun file.
II. Jawaban Pretest

- Sebutkan dan jelaskan 5 perintah dasar di linux!

1. cd, digunakan untuk berpindah direktori
2. pwd, digunakan untuk memperlihatkan di direktori mana posisi kita berada sekarang.
3. ls, digunakan untuk melihat isi sebuah direktori.
4. cp, digunakan untuk melakukan copy file.
5. mv, digunakan untuk melakukan memindahkan, cut atau rename file.

- Jelaskan apa kegunaan softlink dan hardlink!

Fungsi softlink : 
untuk membuat link ke sebuah file seperti file shortcut, jadi jika file masternya hilang maka file softlinknya tidak bisa dijalankan.

Fungsi hardlink : 
perintah untuk membuat link ke sebuah file, fungsinya mirip dengan copy. Jika file masternya hilang maka file hardlinknya tetap bisa dijalankan.

- Jelaskan perbedaan antara softlink dan hardlink!



Hardlinks dapat berdiri sendiri apabila file sumber hilang/dihapus dll.
Softlink tidak dapat berdiri sendiri apabila file sumber hilang/dihapus dll.

- Jelaskan perintah untuk menggunakan softlink dan hardlink!

Perintah Softlink : ln -s nama_master nama_softlink
Perintah Hardlink : ln nama_master nama_hardlink

III. Scan hasil pretest


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kalkulus - Limit Trigonometri

ALIN- METODE CROUT& DOOLITTLE

Kalkulus - Grafik Fungsi